Tentang ILC

desain websiteIAGI (Ikatan Ahli Geologi Indonesia) dibentuk pada 13 April 1960 di Bandung oleh para ahli kebumian Indonesia. Sebagai Ketua IAGI yang pertama adalah Soetaryo Sigit (1960-1961). Tujuan dibentuknya IAGI adalah untuk memajukan ilmu geologi di Indonesia serta menjadi wahana sharing ilmu diantara para ahli geologi.

Untuk meningkatkan profesionalitas dan kompetensi anggotanya dalam bidang geologi , IAGI membentuk Biro Kursus IAGI  atau ILC (IAGI Learning Centre).

Tugas Biro Kursus IAGI atau ILC adalah untuk peningkatan profesionalitas  dan kompetensi anggota IAGI. Program yang ditawarkan oleh Birokursus IAGI antara lain :

course, workshop, dan field trip.

Sejak tahun 2010 ILC atau Biro Kursus telah banyak sekali menyelenggarakan workshopdan field trip dengan instruktur yang sangat kompeten. Beberapa instruktur yang sering mengisi di acara workshop ILC diantaranya : Ir. Benyamin Sapiie Ph.D, Dr. Dardji Noeradi, Prof. Dr. Lambok Hutasoit, Awang Harun Satyana, Agus M. Ramdhan Ph.D, Prof. Doddy Abdasah, Imam B Sosrowidjojo, Alan Bayrak Pd, Daniel Johnston MBA, Dr. Andang Bachtiar, Dr. Budi Kantaatmadja  dan Prof. Trinh Long.

Beberapa international dan local field trip pernah dilakukan seperti North Sumatra Basin, South Sumatra Basin, Fractured Basement Reservoir (Vietnam), South Sulawesi field trip, Delta Mahakam Field Trip, Carbonate south Yogyakarta field trip, Ombilin Basin field trip, Malacca Strait field trip.

Banyak perusahaan yang telah mempercayakan program workshop dan field trip kepada Biro Kursus IAGI atau ILC seperti : Pertamina EP, Pertamina PHE ONWJ, Pertamina PHE WMO, Exxon Mobile, BP, Conoco Phillips, Medco Energi, EMP, Talisman, Total EP, Salamander Energy,  Chevron, Petronas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *