Detail

INHOUSE 3 D STRUCTURAL GEOLOGY ANALYSIS USING ANALOG SANDBOX MODELING UNTUK PERTAMINA PHE ONWJ.

DSC_0564 ILC (IAGI Learning Centre) atau Biro Kursus IAGI kembali mendapat kepercayaan dari Manajemen Pertamina PHE ONWJ untuk mengelola Inhouse Workshop 3D Analisa Struktur Geologi  dengan menggunakan analog sandbox modeling. In house workshop ini dilaksanakan di Hotel Holiday Inn dan di Ruang 7101 Hilmi Panigoro di Prodi Teknik Geologi ITB. Inhouse dilaksanakan dari mulai tanggal 4-7 Maret 2014, dengan instruktur Ir. Benyamin Sapiie Ph.D, dosen dan peneliti dari Geodynamic Research Group, Geology ITB. Analog Sandbox Modeling (ASM) merupakan salah satu analog modeling yang sering dipakai di geologi untuk mensimulasi style deformasi dan evolusi struktur geologi di sebuah cekungan. Perkembangan struktur geologi yang dihasilkan dari deformasi batuan sulit diperoleh karena pengetahuan mengenai sifat sifat dan karakteristik  batuan yang mengalamai deformasi tidak diketahui. Dengan ASM kita dapat menghubungkan dan membandingkan tahapan sebelum dan setelah deformasi. Perbandingan ini sangat penting untuk mengetahui perkembangan struktur geologi yang dihasilkan oleh setting deformasi sebuah cekungan. Adapun tujuan dari inhouse ini adalah untuk lebih memahami style struktur, geometri dan waktu terjadinya deformasi, mempelajari 3 D evolusi struktur geologi dengan melakukan integrasi interpretasi 2D seismik yang dikombinasikan dengan pemetaan geologi permukaan, analog untuk mengevaluasi geometri, style dan timing deformasi dengan melakukan rekonstruksi palinspatik dengan menggunakan balancing cross section technique. Inhouse workshop dilakukan dengan menggabungkan antara teori dan praktek selama 4 hari. Teori dilakukan secara class room di hotel dan untuk praktek dilaksanakan di ruang 7101 yang diubah menjadi lab sandbox modeling. Ada 3 alat sandbox modeling yang digunakan untuk simulasi deformasi. Pembahasan materi inhouse meliputi structural geology and continuum mechanics, basic concepts of rock deformation, advance structural geology fault related fold, basic concepts of sandbox modeling, sandbox modeling of contractional system, sandbox modeling of extensional system, sandbox modeling of inversion tectonic system,  dan sandbox modeling to Petrel. Memang materinya cukup menantang dan agak sulit, tetapi karena instrukturnya sangat kompeten dan dilakukan simulasi dengan menggunakan sandbox modeling, peserta sangat mudah memahami pada saat menginterpretasikan struktur pada seismik. Pada hari terakhir banyak exercise yang harus diselesaikan oleh para peserta untuk lebih memahami dan mendalami interpretasi struktur geologi pada penampang seismik, dilengkapi dengan pengamatan hasil simulasi deformasi mempergunakan sandbox modeling.